Kolaka Terkini

Kapolres Ancam Proses Hukum Perusuh Pilkades di Kolaka

Kolakaonline – Kepala Kepolisian Resor Kolaka Ajun Komisaris Besar Polisi Bambang Satriawan mengancam akan memproses siapa saja pelaku kerusuhan pada pemilihan kepala desa (pilkades) di Kolaka. Ia meminta anggotanya untuk tidak ragu bertindak. Rencananya Kabupaten Kolaka akan melaksanakan pemilihan kepala desa di 19 desa secara serentak. Selasa (18/12/18)

“Kita akan senjatai lengkap untuk komandan Pleton, sedangkan untuk anggota yang berjaga biasa tidak disenjatai,” kata Bambang usai menghadiri Apel gelar pasukan pengamanan Pilkades di halaman kantor Bupati Kolaka.

Menurut Bambang tingkat kerawanan pilkades di Kolaka hingga jelang pemilihan masih terpantau kondusif, namun ada satu kecamatan yang dianggap rawan akan terkadinya konflik yaitu di kecanatan Wolo.

“Jumlah personil yang diturunkan Polri berjumlah183 personil, untuk TNI 31 Personil, Linmas 42 dan Satpol PP 21 personil. Penempatan personil di Tempat Pemungutan Suara (TPS) Rawan satu 10 polri dan ada juga TNI sedangkan TPS Rawan dua 10 Personil,” tambahnya.

Sementara itu Bupati Kolaka H.Ahmad Safei meminta seluruh calon kepala desa untuk berkompetisi secara sehat. Menurutnya, kalah dan menang dalam satu pertarungan adalah hal biasa.

“Kita harap semuanya masyarakat bisa bergembira. Saya juga akan melakukan pemantauan tapi sesudah pelaksaan kepala desa selesai,” ujar Safei. (Dadang)









Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button