Irup Apel Gelar Pasukan, Bupati Kolaka Minta Camat dan Desa Ronda Malam
Kolakaonline -Apel Gelar Pasukan dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilu Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) tahun 2019 diigelar di Lapangan Kantor Bupati Kolaka, Senin (8/3/2019).
Bertindak sebagai pemimpin apel, Bupati Kolaka H. Ahmad Safei, turut hadir juga Kapolres Kolaka AKBP Bambang Satriawan, Dandim 1412 Kolaka, Ketua DPRD, Komisioener KPU dan Panwaslu, Linmas, Satpol PP, Dishub, dan ASN di Lingkup Pemkab, Camat, Lurah sekabupaten Kolaka dan tamu undangan lainya.
Bupati Kolaka H.Ahmad Safei mengatakan Apel Gelar Pasukan yang diselenggarakan, dimaksudkan untuk memastikan kesiapan personil sebelum melaksanakan tugas pengamanan dilapangan. Sehingga semua Perencananaan yg telah dipersiapkan dapat berjalan dengan optimal.
“Yang paling penting untuk menjaga kesetabilan kemanan di harapkan semua Camat dan kepala desa melaksanakan Ronda malam H-5 sebelum hari pencoblosan,” ujar Safei saat meminpin Apel.
Lanjut ia mengatakan mensukseskan penyelenggaraan Pemilu Serentak 2019, akan ditugaskan sebanyak 1.4o6 orang sebagai PAM TPS yang tersebar di 703 TPS di wiliyah Pemilihan Kab Kolaka.
“Saya berpesan kepada seluruh Satlinmas untuk melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, yang dilandasi komitmen moral dan disiplin kerja yang tinggi dalam rangka mengawal dan mengamankan serta mesukseskan pemilu Serentak ini,” kata Safei.
Setelah apel gelar pasukan Bupati Kolaka H.Ahmad Safei juga memnyerahkan SK CPNSD Secara Simbolis Kepada 144 orang ASN.
Waratawan :Dadang Firmanto