Komunitas Muslimah Berbagi Kolaka, Bagikan Baju Lebaran Gratis

Kolakaonline – Komunitas Muslimah Berbagi Kolaka (KMBK) merupaka salah satu organisasi sosial yang ada di Kolaka dan telah melakukan kegiatan bagi – bagi baju lebaran secara gratis.
Sasaran pembagian baju tersebut adalah kaum dhuafa, janda, anak yatim piatu dan pemulung.
Umi Noranah salah satu pengurus organisasi tersebut mengatakan kegiatan yang dilaksanakan merupakan iklas dan semoga yang telah berikan ini dapat bermanfaat untuk sebagian masyarakat Kolaka, khususnya para penerima.
“Kegiatan yang berlangsung pada minggu (19/5/2019) yang bertempat di jalan Khairil Anwar, yang dihadiri sekitar 200 orang penerima, yang terdiri dari berbagai macam latar belakang. Memang harus dalam momentum Bulan Suci Ramadhan ini kita harus saling berbagi kepada sesama,” tuturnya.
“Kami sangat senang dan bahagia karena bisa mendapatkan baju lebara gratis” kata Asma penerima baju lebaran gratis.
Wartawan : Herman

