Desaku

35 Rumah di Lalombaa Dapat Program Bedah Rumah

Kolakaonline – Kelurahan Lalombaa kecamatan Kolaka pada 2019 ini mendapat Bantuan Rumah Swadaya. Jumlahnya yaitu ada 35 rumah yang akan di bedah.

Lurah Lalombaa Abidin Lahabo saat di konfirmasi kolakaonline.com mengatakan pada 2019 ini ada 35 rumah yang akan di bedah. Nama dan alamatnya sudah ada saat ini tim verifikasi sedang turun lapangan untuk melakukan pengecekan kembali.

“Dari jumlah 35 rumah ada namanya saat ini, nantinya itu bisa berganti nama jika tim verifikasi menemukan kejanggalan calon penerima bantuan. Misalkan rumah tersebut berstatus menumpang di laha orang lain. Itu sudah pati tidak boleh, Atau penerima tergolong warga yang mampu,” ujar Lurah Lalombaa.

Lanjut ia mengatakan untuk tahap awal pemerintah Lalombaa akan ikut mengawasi delapan rumah yang akan di bedah. Karena saat turun bantuan itu bukan dalam bentuk uang tunai melainkan kebutuhan material rumah.

“Misalkan sengnya dan Papan serta tiang tiangnya rusak maka dana dengan jumlah Rp.15 Juta aka di belanjakan bahan tersebut. Yang perlu diingat oleh penerima bantuan selain ditanggung bahan bangunan, upah tukang juga di bantu dengan total Rp.2.500 ribu,” tutur Abidin.

Lanjut ia mengatakan program  ini adalah program bantuan merupakan dana stimulan perangsang warga pemilik rumah dalam membangun rumah.

“Pada program ini kami hanya membantu untuk proses pembangunan rumahnya. Jadi bukan dari awal membangun,” ujar Jumat (12/7/2019).

Selanjutnya kata Lurah nantinya akan dievaluasi realisasi yang dilaksanakan oleh penerima manfaat.

“Tugas kita hanya sampai pada pembagian material, dan menjaga proses agar tidak disalahgunakan oleh penerima manfaat,” ujarnya.

Wartawan: Dadang























Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button