Bulan Agustus Pesawat TransNusa Berikan Potongan Harga Tiket Hingga 60%
Kolakaonline – Bulan Agustus merupakan bulan yang meriah bagi TransNusa. Selain menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus.
Saepurachman Direktur Utama TransNusa Risandi kepada kolakaonline.com mengatakan HUT TransNusa yang jatuh pada tanggal 19 Agustus pun disambut meriah dengan menyuguhkan berbagai penawaran terbaik TransNusa.
“Ini kesempatan baik untuk para travellers menjelajahi berbagai destinasi di Indonesia dengan penawaran terbaik TransNusa.” jelas Risandi. Minggu (4/8/2019)
Hal menarik lainnya adalah bagasi gratis yang ditawarkan TransNusa.
“Penawaran bagasi gratis masih kami tawarkan untuk pelanggan TransNusa sebesar 10 kilogram hingga 15 kilogram. Selain itu, pelanggan tidak perlu khawatir karena kami juga memberikan snack dan minuman.” jelas Agus Irianto Head of Sales and Marketing TransNusa.
Siapa cepat dia dapat! Potongan harga sebesar 60% ini ditawarkan khusus untuk periode pemesanan tiket yang berlangsung pada tanggal 8 hingga 10 Agustus untuk seluruh rute TransNusa.
Informasi selengkapnya dapat dilihat pada official Instagram @transnusa.idn dan official website www.transnusa.co.id atau call center kami 380-822-555.
Wartawan: Dadang