Kolaka Terkini

Kapolres Kolaka di Daulat Jadi Irup PERJUSAMI Tingkat Polda Sultra Tahap III di Kolaka

Kolakaonline- Saat ini telah berlangsung Upacara pembukaan Perkemahan Jumat, Sabtu, Minggu (PERJUSAMI) Saka Bhayangkara Polda Sultra tahap III, tahun 2019, yang digelar pada pukul 08.00 wita, bertempat di Lapangan Sepak Bola Kelurahan Lalombaa, Kecamatan Kolaka, Kabupaten Kolaka, Sultra, Jumat (25/10/2019).

Dalam Upacara yang berlangsung tersebut bertindak selaku Inspektur Upacara Kapolres Kolaka AKBP Bambang Satriawan, SH,SIK,MH, dihadiri oleh  Kasi Bintibmas Direktorat Binmas Polda Sultra AKP Syahrir, Wakil Ketua Bina muda Kwarcab Kolaka Drs. Ismail Bella, M.Si, Kadis Kesehatan Drs. Harum Massiri, Apt, M.kes., Kasat Binmas Polres Kolaka AKP Prasadja, SH, serta para Kasat Binmas/Ketua Saka Bhayangkara, Polres Kolaka Utara, Polres Konawe, para Pamong/Pendamping masing-masing Saka Bhayangkara Ranting, serta anggota Saka Bhayangkara Kolaka, Kolaka Utara dan Konawe, dengan jumlah peserta sebanyak 363 orang serta pendamping sebanyak 46 orang.

Dalam kutipan amanat Kapolda Sultra yang dibacakan oleh Kapolres Kolaka bahwa PERJUSAMI dilaksanakan bertujuan untuk membentuk dan membina Generasi muda sebagai Pemimpin-pemimpin Bangsa dimasa depan, agar mempunyai kepribadian yang kuat, bersemangat, ulet, pantang menyerah, disiplin inovatif dan kerja keras demi mendorong kemajuan serta keberhasilan pencapaian cita-cita Bangsa.

Upacara pembukaan PERJUSAMI berakhir pada pukul 08.40 Wita, dilanjutkan dengan kegiatan perkemahan serta pemamparan materi krida yang dibawakan oleh personel Polres Kolaka. (Redaksi)























Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button