Kolaka Terkini

Penjaringan Direktur PDAM Kolaka Rampung,Keputusan Akhir Pada Bupati

Kolakaonline- Tim seleksi penjaringan direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) telah memastikan saat ini seleksi Direktur PDAM Kolaka telah selesai. Kepastian tersebut di katakan oleh salah satu panitia penjaringan Direktur PDAM Kolaka Hj. Mineng Nurmaningsih, Rabu (30/10/2019) di sekretariat ponsel PDAM Kolaka.

Kepada kolakaonline.com Mineng mengatakan saat ini panitia seleksi telah merampungkan semua tahapan seleksi direktur PDAM Kolaka, mulai dari tahap awal, pengumpulan berkas, Pisiko tes, bahkan DPRD juga telah selesai melakukan fit and proper test.

“Semuanya telah dilakukan oleh tim seleksi, dan keputusan itu semuanya akan kembali kepada pilihan bupati. Siapa yang akan layak memimpin PDAM Kolaka ke depan,” katanya.

Lanjut Mineng dalam seleksi Direktur PDAM Kolaka yang sangat di butuhkan untuk memimpin PDAM, para calon harus mempunyai kemampuan bidang teknis, kemudian kemampuan managerial.

“Kita sudah lakukan tes ke empat orang calon direktur PDAM yaitu Hadi Suryati Ningsih, Murni Jaelani, Ruslan, dan Yoji Sultra Sidupa. Nanti tim seleksi juga akan memberikan masukan kepada Bapak Bupati mengenai siapa saja yang memimpin PDAM ke depan. Tapi semua keputusan ada pada Bupati Kolaka H.Ahmad Safei,” katanya.

Wartawan : Dadang























Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button