PC PMII Kolaka Masa Khidmat 2019 – 2020 di Lantik

Kolakaonline- Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC-PMII) kabupaten Kolaka resmi di lantik.Pelantikan tersebut di gelar di gedung Sasana Praja kantor Bupati Kolaka.
Dalam pelantikan PC PMII turut hadiri Bupati Kolaka yang di wakili oleh asisten III Bapak Drs. Wardi. M.Si, Ketua LBH Asoka Keadilan Sultra Sahabat Achmad Jumades, SH yang merupakan sahabat senior PMII yang saat ini berpofesi sebagai Advokat dan Konsultan Hukum yg sekaligus saat ini masuk dalam jajaran Majelis Pembina Cabang PC PMII Kolaka.
Selain itu turut hadir juga beberapa tamu undangan laninya diantarnya, Dandim 1412 Kolaka , PC NU kab. Kolaka ,Ketua Karang Taruna Kab. Kolaka, Ketua DPD KNPI Kolaka , PKC PMII Sultra , Pengurus GP Ansor Kab. Kolaka, Para Senior – senior PMII Kolaka, dan para ketua ketua Organisasi Kemahasiswaan yang tergabung dalam kelompok Cipayung plus yang ada di Kolaka.
Brata Prakoso Ketua Pengurus Cabang PMII Kolaka yang baru saja di Lantik dalam sambutannya mengatakan bahwasanya pelantikan ini merupakan momentum yang sangat luar biasa karena di Lantik langsung oleh pengurus Besar pergerakan mahasiswa Islam ( PB PMII ).
“Kepengurusan hari ini mempunyai beberapa tanggung jawab yang sangat besar terkait agenda- agenda organisasi ke depan diantarnya Optimalisasi kaderisasi di segala jenjang level kepengurusan , Serta penyebaran dan penguatan paham Aswaja di internal kampus kampus yang ada hingga secara keseluruhan di daerah bumi mekongga,” katanya.
Masih kata Prakoso, sejatinya Ahllusunna waljamaah merupakan cerminan islam yang rahmatan LilAlamin, islam yang menjujung nilai nilai toleransi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Prakoso juga menegaskan bahwa PMII kab Kolaka akan terus eksis di Kolaka dan akan selalu mengoptimalisasikan segala sember daya organisasi untuk menuju PMII Kolaka yang mandiri sesuai dengan tema yang di usung pada pelantikan kali yakni “Konsolidasi Gerakan , Menuju PMII Kolaka yang Mandiri” .
“PC PMII Kolaka sampai akan membangun komunikasi serta kerja sama yang baik dengan pemerintah dalam hal mengawal segala akselarasi pembangunan yang ada di kab.Kolaka demi tercapainya pembangunan nasional secara berkelanjutan,” tambahnya. (Tim)

