Peringati HUT ke-75 Bhayangkara, Polres Kolaka Gelar Vaksinasi
KolakaOnline- Dalam rangka memperingati HUT ke-75 Bhayangkara tahun 2021, Polres Kolaka menggelar vaksinasi Covid 19 bagi masyarakat Kabupaten Kolaka. Kegiatan itu dipusatkan di Alun- Alun 19 November Kolaka, Sabtu (26/6/2021)
Kapolres Kolaka AKBP Saiful Mustofa saat dikonfirmasi mengatakan pelaksanaan vaksinasi massal itu merupakan program mereka dalam rangka memperingati hari jadi Bhayangkara
Ia pun menyambut baik antusiasme masyarakat dalam melakukan vaksinasi.
Dalam kegiatan itu, pihaknya menargetkan melakukan vaksinasi kepada 2.000 warga Kolaka. Setelah menjalani vaksinasi, warga diberi bingkisan sebagai bentuk ucapan terima kasih Polri kepada warga yang berpartisipasi.
Sementara itu, Bupati Kolaka, H.Ahmad Safei mengapresiasi Polres Kolaka yang telah menyelenggarakan vaksinasi massal.
“Insyaallah vaksinasi ini aman. Alhamdulillah hingga saat ini belum ada keluhan setelah divaksinasi,” ujar Safeim
Ahmad Safei menjelaskan, hingga saat ini, jumlah masyarakat kolaka yang sudah menjalani vaksinasi sekira 20.000 orang dari target 35.000 orang. (**)
Wartawan: Dadang