Kolaka Terkini

Virus Corona Varian Delta Terdeteksi di Kolaka

KolakaOnline- Virus Corona (Covid-19) varian delta terkonfirmasi sudah masuk wilayah Kabupaten Kolaka. Varian asal India ini diketahui memiliki tingkat penularan lebih cepat.

Jubir Gugus Tugas Penanganan Covid -19 Kabupaten Kolaka dr. Muh. Aris membenarkan hal ini.

Menurut Aris,  kasus pertama virus Corona varian delta di Kolaka terdeteksi setelah menjangkiti satu keluarga di Kecamatan Samaturu yang baru saja pulang dari pesta di Sulawesi Selatan.

“Ada lima orang terjangkit Covid- 19 (varian delta). Bahkan anak tiga tahun juga positif Covid -19. Varian baru ini sebenarnya hampir sama dengan varian lama, hanya  saja memang penyebarannya lebih cepat,” ujar Aris.

Masuknya varian delta di Kolaka sempat membuat Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19   panik.  Pasalnya varian delta memiliki penyebaran 10 kali lebih cepat  daripada varian biasa.

“Varian delta merupakan virus yang sudah bermutasi dan memperkuat diri. Penyebarannya lebih cepat. Hanya saja virus ini juga gampang musnah,” katanya.

Menurutnya lima orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 dengan varian delta sudah dinyatakan sembuh saat ini.

“Intinya jika kita mengalami gejala sesegara mungkin memeriksa kesehatan kepada petugas kesehatan terdekat,” imbaunya.

Pihaknya mengingatkan kepada masyarakat Kolaka agar terus waspada dengan menjaga imun tubuh.
“Makan makanan yang sehat, bersih serta menghindari kerumunan kemudian memakai masker dan rajin mencuci tangan,” tambahnya. (***)

Wartawan: Dadang























Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button