Kolaka Terkini

Tim Korsik Bahana Praja Mekongga Iringi Upacara HUT RI di Kolaka

KolakaOnline- Pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-76 Republik Indonesia di Kompleks Kantor Bupati Kolaka, Senin (17/8/2021) berlangsung lancar.

Selain dihadiri pejabat teras, kegiatan tersebut juga diiringi Tim Korps Musik (Korsik) Bahana Praja Mekongga.

Keberadaan tim yang diisi personel Satpol PP Kolaka tersebut mendapat perhatian peserta upacara.

Tim Korsik Bahana Praja Mekongga sendiri dikomandoi Kepala Seksi Sumber Daya Aparatur Satpol PP Kolaka, Ruswanto Sunaryo.

Dalam upacara itu, Bupati Kolaka Ahmad Safei bertindak sebagai inspektur upacara, sementara Danramil 1412-04  Kolaka Kapten Inf. Abdul Rahman bertindak sebagai komandan upacara.

Kegiatan ini juga dihadiri Ketua DPRD  Kolaka Syaifullah Halik, Sekda Kolaka Poitu Murtopo, Kapolres Kolaka AKBP Saiful Mustofa, Dandim Kolaka Letkol Inf. Risa Wahyu Pudji Setyawan. (**)

Penulis : Andi Lanto











Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button